Cara Membayar Tiket Kereta Api Menggunakan ShopeePay

Membeli tiket kereta api lokal, alangkah baiknya juga secara online aja. Karena bisa dipesan sejak jauh-jauh hari, untuk antisipasi kursi full. Sistem pembayarannya pun juga beragam. Ini dia sharing saya ketika membayar tiket Kereta Api Sibinuang di Sumatera Barat menggunakan ShopeePay.


Bayar tiket kereta api lewat ShopeePay
Cara membayar tiket kereta api menggunakan ShopeePay

Apa kabar, teman-teman?


Pada post sebelumnya, saya udah berbagi cerita pengalaman naik Kereta Api Sibinuang – kereta api lokal di Sumatera Barat jurusan Padang – Naras. Cerita lengkapnya, teman-teman bisa mampir aja ya ke -) Cara Naik Kereta Api Sibinuang dari Padang ke Pariaman


Sebelumnya, saya dan Mama memang biasa beli tiket kereta secara langsung aja di loket. Lalu rasanya ketika bulan Juni, memasuki musim liburan anak-anak, ramailah bapak ibu membawa anak-anak berlibur ke Kota Padang. Jadilah kami nggak kebagian tiket kereta yang duduk.


Saya sih terbiasa berdiri di busway maupun kereta ke Depok. Cuma kalau di sini, keretanya itu kursinya berhadapan 3-2. Jadi kalau misalnya berdiri itu, buat saya yaaa... kurang nyaman. Beda dengan KRL atau Trans Jakarta yang memang kursinya melintang di pinggiran aja. Space berdiri yang lebih luas. Orang mau naik turun pun sama-sama nyaman, kecuali pas lagi penuh banget ya.


Tapi yang menjadi alasan utama, kasihan ibu saya kalau harus berdiri sejak Stasiun LA sampe ke Stasiun Padang. Ini kurang lebih 1 jam, anggaplah kursi penuh terus. Untungnya kala itu, ada anak perempuan dan ibunya yang duduk di kursi 2. Diajaklah ibu saya duduk bareng mereka. Alhamdulillah...


Sejak itu saya baru tau, kalau tiket kereta api lokal ini bisa dibeli secara online juga. Maafin saya yang di Jakarta pun hampir nggak pernah naik kereta lokal ya, hehe... Selanjutnya tiap beli tiket kereta, secara online aja lewat aplikasi.



KAI Access – Aplikasi Membeli Tiket Kereta Api Online


Membeli tiket kereta api untuk keluar kota maupun lokal, kita bisa menggunakan aplikasi KAI Access. Jadi download dulu aplikasinya, isi data yang diperlukan, verifikasi email, kemudian muncullah halaman kayak gini.


KAI Access
KAI Access - Aplikasi membeli tiket kereta api secara online


Karena saya mau menggunakan kereta lokal, jadi saya klik tulisan KA Lokal, kemudian isi data stasiun asal dan stasiun tujuan. Lalu tanggal berangkat dan tanggal kembali, andai pulang pergi ya. Kalau enggak, ya isi tanggal berangkat aja. Kemudian ketik untuk berapa penumpang. Selanjutnya klik “Cari”.


KAI Access
Memilih jam kereta api

Ini dia jadwal keberangkatan Kereta Api Sibinuang. Tinggal klik mana yang diinginkan.


KAI Access
Mengisi data penumpang kereta api

Saya pilih jadwal yang paling awal. Kemudian yang detail kontak itu merupakan data kita saat mendaftar aplikasi ini. Karena ini saya sendiri yang mau berangkat, jadi saya klik “Tambahkan sebagai Penumpang”.


Kalau misalnya saya mau beliin tiket buat orang lain, saya isikan datanya di kolom “Penumpang 1”. Lalu kalau misalnya saya pergi sama Mama, data Mama saya masukkan di kolom “Penumpang 2”.


KAI Access
Siapkan KTP untuk mengisi data penumpang kereta api

Data saya udah muncul sebagai “Penumpang 1”, kemudian klik “Lanjutkan”.


KAI Access
Cek data penumpang

Kalau data semua penumpang udah benar, tinggal klik “Ya”, lalu klik "Lanjutkan".


KAI Access
Saatnya membayar tiket kereta api 

Selanjutnya muncul nomor gerbong serta nomer kursi. Kadang kami dapat bersebelahan, kadang beda juga kalau rame. Selanjutnya di bawah itu ada klik “Bayar”. Maaf kepotong  screenshoot-nya.


KAI Access
Pilih sistem pembayaran kereta api online

Ini pilihannya, ada E-Wallet dan QRIS. Saya klik QRIS, karena mau bayar lewat ShopeePay.



Muncul kayak gini, klik “Bayar”.



Barcode-nya muncul, klik “Unduh QRIS”.

 


Selanjutnya ini dia cara membayar tiket kereta api lewat Shopee:


Buka aplikasi Shopee.



Pastikan ShopeePay teman-teman udah terisi saldo ya. Klik “Bayar”.



Muncul kayak gini, klik gambar media di pojok kanan atas.


Muncul deh invoice-nya. Klik “Bayar Sekarang”.



Muncul data invoice-nya, klik “Ok”.

 


Selanjutnya buka lagi aplikasi KAI Access-nya. Lihat di bawah pada kolom “Tiket”. Lalu lihat kolom “KA Lokal”. Akan ada boarding pass  yang kita bisa screenshoot aja.



Selanjutnya pas udah di stasiun, tinggal tunjukkin aja deh screenshoot-nya, untuk di-scan. Udah deh tinggal nunggu kereta datang.


 

Karena saya lebih sering menggunakan Shopee, jadi untuk membayar tiket kereta ini, saya menggunakan ShopeePay aja. Selanjutnya saya mau nyoba bayar dengan sistem pembayaran lainnya ya.


Oke, ini dia sharing saya ketika membayar tiket kereta api menggunakan ShopeePay. Moga bermanfaat untuk teman-teman juga ya. Makasih banyak ya udah mampir...

No comments:

Post a Comment

Hai, temans... Makasih banyak ya udah mampir. Semua komen lewat jalur moderasi dulu ya :D Don't call me "mak" or "bund", coz I'm not emak-emak or bunda-bunda :P