Sore di Padang Kota Lama – Traveling Penang 2020 Day 1B

Padang Kota Lama atau Espalanade Penang, yang menyuguhkan cantiknya pantai serta bangunan bersejarah peninggalan Inggris. Wisata jalan kaki di Penang 2020.

Espalanade Penang 2020
Padang Kota Lama - Traveling Penang 2020
Urutan ceritanya mulai dari sini ya:



Apa kabar, teman-teman?

Selesai check in dan leyeh-leyeh bentar, saatnya kami menjalankan agenda kelayapan pertama kami di Penang, yaitu menghabiskan sore dengan berjalan kaki keliling Padang Kota Lama. Nggak di kampung saya aja ternyata yang ada kota Padang yak, haha... Di Penang pun juga ada Padang.

Dari penginapan kami yang bisa dibilang berada di tengah-tengah Jalan Masjid Kapitan Keling (sebelum masjidnya), kami berjalan ke arah kanan sampai tiba di pertigaan atau perempatan gitu deh. Di sisi seberangnya ada Gereja St. George. Kami nyeberang dulu untuk melihat area depannya Gereja St. George ini.

St. George Church Penang

St. George Church
St. George Church - Traveling Penang 2020
Gereja St. George atau St. George Church ini punya halaman yang cukup luas. Di halamannya juga ada tugu peringatan Francis Light. Kami memang cuma ngelihat dari luar aja, tapi di ada rombongan bule yang masuk sampai ke area depan gereja untuk foto-foto.

Gereja St. George ini juga merupakan salah satu warisan negara yang ada di Penang, yang diresmikan pada tahun 2007. Ini merupakan gereja Anglikan tertua di Asia Tenggara, yang dibangun pada tahun 1818.

Gereja St. George
Gereja St. George - Traveling Penang 2020
Selesai lihat-lihat Gereja St. George, lanjut kami berjalan ke arah depan. Sampailah kami di jalan raya utama. Kami tinggal jalan ke arah kanan dan mampir dulu untuk melihat taman luas yang cakep banget. Sisa matahari siang masih sedikit berasa, jadi ngelihat taman yang luas gini dengan ada air mancurnya juga, jadi adem banget. Tengoklah makcik Nila ini santai-santai di kursi taman, haha...

Padang Kota Lama Penang 2020
Taman kota menuju pantai - Padang Kota Lama Traveling Penang 2020
Esplanade Penang 2020
Air Mancur di Taman Kota - Padang Kota Traveling Penang 2020
Lanjut kami ke arah kanan lagi sampai akhirnya terlihat pantai. Kami belok ke arah kiri dan di sepanjang sisi kiri ini ada lapangan rumput yang luas banget. Banyak orang duduk-duduk di rerumputan ini, begitupun di kursi taman yang berjejer cukup banyak.

Penang City Hall

Penang City Hall
Penang City Hall / Majlis Bandaraya Pulau Pinang - Padang Kota Lama Traveling Penang 2020
Sementara di sisi kanannya ada bangunan Penang City Hall atau Majlis Bandaraya Pulau Pinang. Dulunya, bangunan putih yang tinggi menjulang ini merupakan bangunan kolonial zaman pemerintahan British. Lalu sekarang bangunan ini digunakan sebagai Pejabat Pentadbiran Dewan Bandaraya, atau Kantor Administrasi Balai Kota Pulau Pinang.

“Ayo kita foto di sini dulu. Belum ke Penang kalau belum foto di sini,” kata Mba Dini.


Waaa... baiklah. Kita cekrek-cekrek dulu sebelum lanjut duduk-duduk di pantai, sembari jajan rujak, haha... Mba Dini dan Mba Nila langsung jajan rujak, yang di sini disebutnya rojak (Penang). Bumbu rujaknya rada beda, warnanya item banget. Kalau saya jajan minuman gelas, ada 3 macem yang semuanya seharga RM 2. 

Padang Kota Lama Penang
Jajan rojak di pinggir Pantai Padang Kota Lama - Traveling Penang 2020

Tugu Peringatan

Tugu Peringatan
Tugu Peringatan - Padang Kota Lama Traveling Penang 2020
Oh ya, di sini kami juga mendapati bangunan yang menjadi Tugu Peringatan, untuk mengenang para pahlawan yang wafat saat perang dunia pertama dan kedua. Tugu Peringatan ini dibangun pada tahun 1928.

Saatnya duduk-duduk di depan pantai sembari ngelihatin kapal yang sesekali melintas. Di sisi kirinya ada deretan apartemen dan di sisi kanannya ada kapal gede banget, haha... Kapal pesiar yang lagi markir.

Pantai Padang Kota Lama Penang
Pantai Padang Kota Lama - Traveling Penang 2020

Pantai Padang Kota Lama
Pantai Padang Kota Lama - Traveling Penang 2020

Pantai Padang Kota Lama
Pantai Padang Kota Lama - Traveling Penang 2020

Pantai Padang Kota Lama
Pantai Padang Kota Lama - Traveling Penang 2020
Pantai di Padang Kota Lama ini memang asyik sih untuk wisata jalan kaki di pagi atau sore hari kayak kami. Tempat duduk dari bebatuannya ada, playground untuk anak-anak pun juga ada. Walau di sini kayaknya nggak boleh untuk mandi-mandi gitu deh, karena dibatasi oleh beton tinggi.

Pantai Padang Kota Lama
Playground di Pantai Padang Kota Lama - Traveling Penang 2020

Pantai Padang Kota Lama
Taman di Pantai Padang Kota Lama - Traveling Penang 2020

Pantai Padang Kota Lama
Mereka yang berkeliaran - Padang Kota Lama Traveling Penang 2020
Lanjut kami berjalan ke arah kanan dan mata saya sempat ngelihat ada food court. Kata pakcik driver Grab pun, kalau pingin hunting kuliner lokal, di food court sini pun ada. Malam hari makin asyik untuk ke lihat-lihat pantai dan kulineran di Esplanade Penang ini.

Rumah Api Fort Cornwallis

Rumah Api Fort Cornwallis
Rumah Api Fort Cornwallis - Padang Kota Lama Traveling Penang 2020
Sebagian area pantai ini terlihat lagi diperbaiki, tapi pantainya luas juga sih. Lalu kami bertemu dengan deretan meriam. Di sinilah Rumah Api Fort Cornwallis berada, sebuah benteng terbesar di Malaysia dan juga benteng tertua di Penang, sebagai langkah pertahanan Francis Light pertama kali memperoleh kepemilikan Pulau Pinang. 

Rumah Api Fort Cornwallis
Mereka yang menikmati sore di atas kabel - Padang Kota Lama Traveling Penang 2020
Kami nggak masuk ke dalamnya sih, dan ini ada tiket masuknya. Pingin poto depannya, elalah ada bapak satpamnya di pinggiran, haha...

Rumah Api Fort Cornwallis ini dibangun pada tahun 1882, jaman penjajahan British dulu. Sebelumnya benteng ini dikenal dengan nama Fort Point Lighthouse. Lalu pada tahun 1914, diubah namanya menjadi Penang Harbour Lighthouse. Hingga sekarang dikenal dengan nama Rumah Api Fort Cornwallis.

Kalau misalnya kita masuk kedalamnya, salah satu yang unik di sini adalah kita bisa melihat menara dari kerangka warna putih yang tingginya mencapai 21 meter, wow... Ini yang membedakan Rumah Api Fort Cornwallis dengan rumah api lainnya.

The Queen Victorial Memorial Clock Tower

The Victoria Memorial Clock Tower
The Victoria Memorial Clock Tower - Padang Kota Lama Traveling Penang 2020
Tibalah kami di jalan raya. Di bundaran ini, kembali kami menjumpai bangunan sejarah lainnya, yaitu jam gadangnya Penang alias The Queen Victoria Memorial Clock Tower. Clock Tower ini dibangun pada ketinggian 60 kaki, untuk mengingat masa pemerintahan ratu selama 60 tahun. 

The Victoria Memorial Clock Tower
The Victoria Memorial Clock Tower - Padang Kota Lama Traveling Penang 2020
Dulu, Clock Tower ini sempet kejatuhan bom pas perang dunia kedua. Makanya sekarang The Queen Victoria Memorial Clock Tower ini tampilannya miring macam Pisa Tower. Moga langkah saya juga mencapai menara miring di Itali itu ya...

The Victoria Memorial Clock Tower
The Victoria Memorial Clock Tower - Padang Kota Lama Traveling Penang 2020

The Victoria Memorial Clock Tower
The Victoria Memorial Clock Tower -Padang Kota Lama Traveling Penang 2020
Dari Padang Kota Lama ini, jalan kaki sore kami selanjutnya adalah menuju Chew Jetty. Tinggal nyeberang aja, tapi nggak bisa nyeberang langsung ya, haha... Jadilah kami jalan ke kanan dulu sampe ketemu area yang bisa untuk nyeberang.



Sampai jumpa di traveling diary kami selanjutnya ya... menikmati matahari terbenam di perkampungan nelayan Chew Jetty.

Ini sedikit rekaman kami di sana ya...


Makasih banyak ya teman-teman udah mampir... Moga bisa jadi rekomendasi bagi teman-teman yang pingin liburan ke Penang... 

No comments:

Post a Comment

Hai, temans... Makasih banyak ya udah mampir. Semua komen lewat jalur moderasi dulu ya :D Don't call me "mak" or "bund", coz I'm not emak-emak or bunda-bunda :P